Pj. Bupati Tebo Hadiri Tasyakuran HUT Ke-46 Desa Suka Maju Rimbo Ulu

Tebo, Pj. Bupati Tebo H Aspan ST Hadiri acara syukuran HUT ke-46 Desa Suka Maju, Kecamatan Rimbo Ulu, sekaligus melanjutkan kegiatan safari Ramadhan pada Minggu (17/3/2024). 

Hadir pada kesempatan tersebut Ketua TP PKK Kabupaten Tebo Hj Armayanti, Sekda Kabupaten Tebo Teguh Arhadi, beberapa Kepala OPD Kabupaten Tebo, Camat Rimbo Ulu dan undangan lainnya.

Dalam Sambutannya Kepala Desa (Kades) Suka Maju Hari Anggoro dalam kata sambutannya menyampaikan rasa terima kasih kepada pejuang pejuang transmigrasi yang dulu berjuang membangun desa.
“Terima kasih kepada pejuang transmigrasi yang dulu berjuang membangun desa ini, selanjutnya terima kasih kepada Pj Bupati Tebo H Aspan ST yang mendorong kemajuan dan pembangunan desa kami terutama dalam penambahan anggaran desa, mewakili warga saya memohon agar untuk lebih lama lagi bersama kami memimpin Kabupaten Tebo ini,” tutup Hari Anggoro.

Senada dengan Hari, salah satu Tokoh Masyarakat Desa Suka Maju, Sriyanto, dalam kata sambutannya juga menyampaikan kesannya dengan apa yang telah dilakukan Penjabat (Pj) Bupati Tebo.

“Kami selaku tokoh masyarakat sangat berkesan dengan apa yang telah dilakukan oleh H Aspan di desa kami terutama kegiatan Prakarsa, serta pembangunan-pembangunan yang telah terlaksana di desa kami. Kami berharap H Aspan dapat melanjutkan kepemimpinannya sebagai Bupati Tebo melalui Pilkada nanti,” tutup Sriyanto.

Sementara itu, H Aspan ST dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat HUT ke-46 kepada Desa Suka Maju, semoga ke depannya desa ini dapat lebih maju lagi.

“Kami Atas nama pribadi dan Pemda Tebo mengucapkan selamat HUT ke-46 untuk Desa Suka Maju, semoga desa ini dapat lebih maju lagi ke depannya, selanjutnya kami mengucapkan ribuan terima kasih kepada warga dan perangkat desa karena selama dua tahun ini dapat beriringan bersama saya dalam membangun desa, kecamatan dan kabupaten.

Kami menyadari, masih banyak hal yang belum dapat kami lakukan untuk desa ini, dikarenakan keterbatasan anggaran dan waktu yang kita miliki, mudah-mudahan jika ada rezeki kita dapat berjumpa lagi,” tutup H Aspan.

Acara juga diisi dengan penyerahan santunan kepada anak yatim, dan warga miskin, serta penghargaan kepada para pahlawan transmigrasi. 

Red

0/Post a Comment/Comments

Lebih baru Lebih lama