Ribuan masyarakat VII Koto Ilir saksikan Pawai Pembangunan Kecamatan

Tebo- Pawai Pembangunan dalam rangka memperingati Hari Ulang tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia Kecamatan VII Koto Ilir Kabupaten Berlangsung Meriah, hari ini Minggu 18 Agustus 2024.

Pawai ini mengikuti Rute Jalan Padang Lamo dimulai di Depan SD N O5/VIII Dasa Balai Rajo untuk peserta TK/PAUD, SMP N 16 Tebo untuk peserta dari SD/SMP/MTs, sedangkan peserta umum dimulai Depan dari Polsek VII Koto Ilir dan Peserta Disambut  di panggung utama di Depan islamic Center Desa Balai Rajo. 

Tampak di panggung utama peserta disambut oleh Camat VII Koto Ilir Antoni Falksi, S.IP, Kapolsek VII Koto Ilir, Sekcam, Lembaga Adat VII Koto Ilir, Kepala Puskesmas Tuo Pasir Mayang, ibu Aspan. 

pawai ini disaksikan oleh ribuan masyarakat yang menyambut peserta dengan antusias, mengambil tema "Nusantara Baru Indonesia maju".

Peserta pawai berasal dari TK, PAUD,  SD, SMP, SMA/SMK, anggota umum berasal dari 6 Desa yang ada di Kecamatan VII Koto Ilir. 

Pawai dimulai jam 9 pagi dan saat ini masih berlangsung. 

Kepala Desa Cermin alam Khumaini, ditemui saat acara pawai ini mengucapkan terimakasih kepada semua panitia yang telah mempersiapkan acara ini dan masyarakat yang antusias mengikuti acara ini
" Kami mengucapkan "Selamat Hari ulang tahun ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia, semoga kedepannya Indonesia tambah maju dan masyarakat sejahtera" Ujarnya

Berbagai tampilan dan atraksi ditampilkan oleh 80 regu peserta pawai inj. 

Askar/osyan

0/Post a Comment/Comments

Lebih baru Lebih lama